Analisis Faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Makanan pada Remaja dengan Status Gizi Normal dan Tidak Normal di Kota Palu

Article History

Submited : October 14, 2023
Published : December 16, 2023

Pemilihan makanan merupakan jumlah pangan yang dikonsumsi seseorang atau sekelompok orang yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan fisiologis, psikologis, dan sosiologis. Pemilihan makanan pada remaja dapat menentukan pemenuhan kebutuhan zat gizi remaja. Status gizi remaja saat ini juga dapat menentukan status gizi generasi selanjutnya. Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi pemilihan makanan seperti faktor biologis, pengalaman dengan makanan, pribadi dan antarpribadi, serta faktor lingkungan. Tujuan Penelitian ini untuk menganalisis faktor yang mempengaruhi pemilihan makanan pada remaja dengan status gizi normal dan tidak normal di Kota Palu. Jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini akan dilakukan di SMA Negeri 5 Kota Palu, Sulawesi Tengah. Waktu penelitian pada bulan Juni hingga Agustus 2023. Populasi adalah semua remaja SMA di Kota Palu. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan kriteria sampel yaitu remaja usia 15-18 tahun dan bersedia menjadi responden dalam penelitian. Besar sampel sebanyak 96 orang. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner pemilihan makanan atau food choice questionare (FCQ) dan alat yang digunakan untuk mengukur status gizi yaitu timbangan berat badan dan microtoise. Hasil penelitian adalah faktor biologis, pengalaman dengan makanan, pribadi dan antarpribadi, serta faktor lingkungan tidak berhubungan dengan status gizi remaja dengan smeua nilai p > 0,05. Begitu pula semua nilai OR < 1, sehingga dapat disimpulkan faktor pemilihan makanan tidak mempengaruhi status gizi remaja. Perlu menilai berbagai faktor lain yang mungkin berhubungan dengan status gizi remaja.

Adriani, M., & Wirjatmadi, B. (2012). Peranan gizi dalam siklus kehidupan (1st ed.). Kencana.
Amaliyah, M., Rahayu, D. S., Luthfiyah, N., & Dwi, K. (2021). Pola Konsumsi Makan Remaja Di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Tata Boga, 10(1), 129–137.
Contento, I. R. (2008). Nutrition education : Linking research, theory, and practice. Asia Pacific Journal of Clinical Nutrition, 17(Suppl 1), 176–179.
Efrizal, W. (2020). PERSEPSI DAN POLA KONSUMSI REMAJA SELAMA PANDEMI COVID-19. EKOTONIA: Jurnal Penelitian Biologi, Botani, Zoologi Dan Mikrobiologi, 5(2), 43–48. https://doi.org/10.33019/ekotonia.v5i2.2106
Hafiza, D., Utmi, A., & Niriyah, S. (2021). Hubungan Kebiasaan Makan Dengan Status Gizi Pada Remaja Smp Ylpi Pekanbaru. Al-Asalmiya Nursing Jurnal Ilmu Keperawatan (Journal of Nursing Sciences), 9(2), 86–96. https://doi.org/10.35328/keperawatan.v9i2.671
Janssen, M., Chang, B. P. I., Hristov, H., Pravst, I., Profeta, A., & Millard, J. (2021). Changes in Food Consumption During the COVID-19 Pandemic: Analysis of Consumer Survey Data From the First Lockdown Period in Denmark, Germany, and Slovenia. Frontiers in Nutrition, 8. https://doi.org/10.3389/fnut.2021.635859
Laenggeng, A. H., & Lumalang, Y. (2015). HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI DAN SIKAP MEMILIH MAKANAN JAJANAN DENGAN STATUS GIZI SISWA SMP NEGERI 1 PALU PENDAHULUAN Remaja golongan usia 13-18 tahun terjadi pertumbuhan yang sangat cepat sehingga kebutuhan gizi untuk pertumbuhan dan aktivitas meningkat , g. Jurnal Kesehatan Tadulako Vol.1 No.1, 1, 49–57.
Phillipou, A., Meyer, D., Neill, E., Tan, E. J., Toh, W. L., Van Rheenen, T. E., & Rossell, S. L. (2020). Eating and exercise behaviors in eating disorders and the general population during the COVID‐19 pandemic in Australia: Initial results from the COLLATE project. International Journal of Eating Disorders, 53(7), 1158–1165. https://doi.org/10.1002/eat.23317
Powell, P. K., Lawler, S., Durham, J., & Cullerton, K. (2021). The food choices of US university students during COVID-19. Appetite, 161, 105130. https://doi.org/10.1016/j.appet.2021.105130
Pua, A. E., & Renyoet, B. S. (2022). Studi Literature Review: Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Food Choice Pada Remaja Pasca Pandemik COVID-19. Jurnal Kesmas Jambi, 6(1), 1–8. https://doi.org/10.22437/jkmj.v6i1.16754
Puspadewi, R. H., & Briawan, D. (2015). Persepsi Tentang Pangan Sehat, Alasan Pemilihan Pangan Dan Kebiasaan Makan Sehat Pada Mahasiswa. Jurnal Gizi Dan Pangan, 9(3), 211–218.
Santoso, S. O., Janeta, A., & Kristanti, M. (2018). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Makanan pada Remaja di Surabaya. Jurnal Hospitality Dan Manajemen Jasa, 6(1), 19–32. http://publication.petra.ac.id/index.php/manajemen-perhotelan/article/view/6399/5818
Shepherd, R. (1999). Social determinants of food choice. Proceedings of the Nutrition Society, 58(4), 807–812. https://doi.org/10.1017/S0029665199001093
WHO. (2023). Adolescent Health. https://www.who.int/health-topics/adolescent-health#tab=tab_1
Yilmaz, H. Ö., Aslan, R., & Unal, C. (2020). The Effect of the COVID-19 Outbreak on Eating Habits and Food Purchasing Behaviors of University Students. Kesmas: National Public Health Journal, 15(3). https://doi.org/10.21109/kesmas.v15i3.3897
Hartini, D., Kusumawati, D., Bahja, B., Dewi, N., & Aiman, U. (2023). Analisis Faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Makanan pada Remaja dengan Status Gizi Normal dan Tidak Normal di Kota Palu. Ghidza: Jurnal Gizi Dan Kesehatan, 7(2), 174-183. https://doi.org/10.22487/ghidza.v7i2.959
Fulltext