Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Partisipasi Kunjungan Posyandu Remaja di Kabupaten Pringsewu

Meti Kurniawati Bio | Sugeng Eko Irianto Bio | Tubagus erwin Nurdiansyah Bio
Article History

Submited : July 6, 2023
Published : December 28, 2023

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui factor-faktor yang berhubungan dengan partisipasi kunjungan remaja ke posyandu remaja. Disain yang digunakan dalam penelitian ini adalah potong lintang (cross sectional) dengan mengukur 92 orang remaja yang berasal dari di 5 Posyandu Remaja di Kabupaten Pringsewu yang diambil secara acak sederhana. Variabel independen yang diteliti adalah Tingkat pengetahuan remaja, jarak ke posyandu remaja, dukungan teman sebaya, dukungan keluarga remaja, dukungan tooh masyarakat, dukungan institusi pendidikan, dan dukungan tenaga kesehatan, sedangkan variable dependen adalah partisipasi kunjungan remaja ke posyandu remaja. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah kuesioner dngan cara wawancara. Analisa data dilakukan secara bivariate dengan menggunakan uji chi-square dan analisa multivariate dengan menggunakan uji regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hanya 35,9% remaja yang berpatisipasi aktif mengunjungi posyandu remaja. Kemudian ada hubungan antara tingkat pengetahuan (p = 0,028; RP = 2,6), jarak ke posyandu (p = 0,018; RP = 3,9), dukungan teman sebaya (p = 0,000; RP = 5,9), dukungan keluarga (p = 0,002; RP = 3,7), dukungan tenaga kesehatan (p = 0,003; RP = 3,5) dengan partisipasi kunjungan remaja ke posyandu remaja. Dukungan tenaga kesehatan merupakan faktor yang paling dominan berhubungan dengan partisipasi kunjungan remaja ke posyandu remaja (RP = 8,7).

Afandi, Muhamad, Evi Chamalah, and Oktarina Puspita Wardani. 2012. Model Dan Metode Pembelajaran Di Sekolah. Semarang: UNISSULA Press.
Departemen Kesehatan R. 2009. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan.
Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu. 2021. Profil Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu Tahun 2021. Pringsewu: Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu.
Endang, Lestari. 2019. ‘Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Tingkat Kehdiran Remaja di Posyandu Remaja Desa Bedi Kulon Kabupaten Ponorogo’. other, STIKES Bhakti Husada Mulia Madiun, Madiun.
Indriastuti, Dorothea Ririn. 2021. Buku Saku Membangun Kepedulian Masyarakat Untuk Berperilaku Pola Hidup Bersih Sehat. Kota Surakarta: UNISRI Press.
Kemenkes RI. 2019. Hasil Riset Kesehatan Dasar Tahun 2018. Jakarta: Kementrian Kesehatan RI.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2014. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 25 Tahun 2014 Tentang Upaya Kesehatan Anak.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2018. Petunjuk Teknis Pelaksanaan Posyandu Remaja. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2019. Buku Pedoman Manajemen Penyakit Tidak Menular. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Muliati, Ni Made, Sudirman, and Herlina Yusuf. 2020. ‘Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Minat Remaja Berkunjung Ke Posyandu Di Kelurahan Baiya Kecamatan Tawaeli’. Jurnal Kolaboratif Sains 3(3):116–25. doi: 10.56338/jks.v3i3.1701.
Notoatmodjo. 2007. Promosi Kesehatan Dan Ilmu Perilaku. Jakarta: Rineka Cipta.
Prajayanti, Hilda, and Maslikhah Maslikah. 2021. ‘Studi Deskriptif Kualitatif Tentang Partisipasi Remaja Dalam Keikutsertaan Posyandu Remaja’. Jurnal Kebidanan Harapan Ibu Pekalongan 8(2):74–82. doi: 10.37402/jurbidhip.vol8.iss2.139.
Saputro, Khamim Zarkasih. 2017. ‘Memahami Ciri Dan Tugas Perkembangan Masa Remaja’. Aplikasia: Jurnal Aplikasi Ilmu-Ilmu Agama 17(1):25–32. doi: 10.14421/aplikasia.v17i1.1362.
Winda, Samsia, Adius Kusnan, and Asriati. 2022. ‘Hubungan Dukungan Kader Dengan Minat Pemanfaatan Posyandu Remaja Di Puskesmas Wilayah Kecamatan Gu Kabupaten Buton Tengah’. NURSING UPDATE : Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan 13(3):150–57.
Yadnyawati, Ida Ayu Gde, Ni Nyoman Sri Winarti, Desak Seniwati, I. Gusti Ayu Ngurah, and Ni Made Surawati. 2023. ‘Peranan Keluarga Menciptakan Lingkungan Sehat Bagi Anak’. JURNAL WIDYA BIOLOGI 13(2):91–102. doi: 10.32795/widyabiologi.v13i02.3568.
Zakiyah, Khairuz. 2015. ‘Faktor Yang Berhubungan Dengan Keaktifan Kunjungan Ibu Balita Dalam Kegiatan Pemeriksaan Balita Gizi Buruk Di Rumah Gizi Dinas Kesehatan Kota Semarang’. Skripsi, Universitas Negeri Semarang, Semarang.
Kurniawati, M., Irianto, S., & Nurdiansyah, T. (2023). Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Partisipasi Kunjungan Posyandu Remaja di Kabupaten Pringsewu. Ghidza: Jurnal Gizi Dan Kesehatan, 7(2), 347-356. https://doi.org/10.22487/ghidza.v7i2.793
Fulltext