Gambaran Pemberian Imunisasi Dasar Lengkap Pada Bayi di Provinsi Jawa Timur: Gambaran Pemberian Imunisasi Dasar Lengkap pada seluruh Bayi usia 0-12 di Provinsi JawaTimur pada tahun 2016 hinga 2018

Gambaran Pemberian Imunisasi Dasar Lengkap pada seluruh Bayi usia 0-12 di Provinsi JawaTimur pada tahun 2016 hinga 2018

Muhammad Umar Al Faruq Bio
Article History

Submited : June 29, 2022
Published : April 30, 2023

Provinsi Jawa Timur merupakan salah satu daerah dengan angka kasus PD3I yang cukup tinggi, salah satunya jumlah kasus campak di tahun 2014 yaitu 1.071 kasus dan meningkat menjadi 2.937 kasus di tahun 2016. Terdapat ketimpangan antara tingginya kasus PD3I di Provinsi Jawa Timur yang tidak sesuai dengan cakupan pemberian Imunisasi Dasar Lengkap pada bayi di Provinsi Jawa Timur yang telah berhasil mencapai target sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pemberian Imunisasi Dasar Lengkap (IDL) pada bayi usia 0-12 bulan di Provinsi Jawa Timur. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan retrospektif. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh bayi di Provinsi Jawa Timur yang melakukan Imunisasi Dasar Lengkap pada tahun 2016 hingga tahun 2018 yang tersebar di 29 kabupaten dan 9 kota. Pelaksanaan penelitian ini pada bulan Januari 2019 di Dinas Kesehatan Provinsi. Di Provinsi Jawa Timur pada tahun 2016 dari 571.137 bayi yang mendapat imunisasi lengkap 561.877 bayi (98,38%). Pada tahun 2017 dari 567.589 bayi yang mendapatkan imunisasi lengkap yaitu 547.362 bayi (96,44%). Pada tahun 2018 dari 562.943 bayi yang mendapatkan imunisasi lengkap sebanyak 532.181 bayi (94,54%). Penurunan angka cakupan Imunisasi Dasar Lengkap (IDL) pada bayi juga membuktikan masih adanya beberapa wilayah di Provinsi Jawa Timur yang belum mencapai target nasional. Belum semua bayi usia 0-12 bulan di Provinsi Jawa Timur mendapatkan imunisasi dasar secara lengkap.

 

1. Mahayu, P. (2014). Imunisasi dan Nutrisi. Yogyakarta: Buku Biru
2. Gondowardojo, Yustinus., Wirakusuma, Ida. (2014). Tingkat Pengetahuan, Sikap, Dan Perilaku Ibu Mengenai Pemberian Imunisasi Dasar Pada Bayi Di Wilayah Kerja Puskesmas Bebandem Tahun 2014. Skripsi. Universitas Udayana.
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 12 Tahun 2017 Tentang Penyelenggaraan Imunisasi. Jakarta: Kementerian Kesehatan
4. Ranuh, I.G.N., Suyitno H., Hadinegoro S.R.S., Kartasasmita C.B.,Ismoedijanto., Soedjatmiko., (2008). Pedoman Imunisasi di Indonesia. Jakarta: Ikatan Dokter Anak Indonesia.
5. Kemenkes RI. (2016). Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2015. Jakarta : Kemenkes RI
6. Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur. (2017). Profil Kesehatan Provinsi Jawa Timur Tahun 2016. Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur Kota Surabaya.
7. Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). (2014). Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019. Jakarta
8. Achmadi, UF. (2006). Imunisasi: Mengapa Perlu ?. Jakarta: Penerbit Buku Kompas.
9. Dompas, Robin. (2010). Buku Saku Bidan : Ilmu Kesehatan Anak. Jakarta : ECG.
Al Faruq, M. (2023). Gambaran Pemberian Imunisasi Dasar Lengkap Pada Bayi di Provinsi Jawa Timur. Preventif : Jurnal Kesehatan Masyarakat, 14(1), 131-144. https://doi.org/10.22487/preventif.v14i1.510
Fulltext